LAZIS SALATIGA RAYA

Lebih Peduli untuk Berbagi

Sedekah Sejuta Berkah

Katakanlah : "Sesungguhnya Tuhan-ku melapangkan rezeki bagi siapa yang dikehendaki-Nya diantara hamba-hamba-Nya dan menyempitkan bagi (siapa yang dikehendaki-Nya). Dan barang apa saja yang kamu nafkahkan, maka Allah akan menggantinya dan Dia-lah Pemberi Rezeki yang sebaik-baiknya"(QS.Shaba(34):39).

Sedekah berasal dari kata shadaqa yang berarti benar. Menurut pengertian istilah syariat, sedekah berarti segala pemberian amal derma di Jalan Allah SWT. Pengertian sedekah sama dengan pengertian infak. Hanya saja, jika infak berkaitan dengan materi, sedangkan sedekah memiliki arti lebih luas, menyangkut juga hal yang non-materi. Misalnya amal kebaikan yang dilakukan seorang muslim, juga termasuk sedekah. Seperti konsep sedekah menurut Nabi SAW, "setiap amal yang baik adalah sedekah". Bahkan, Beliau bersabda, "senyummu kepada saudaramu adalah sedekah".

Anjuran bersedekah ini banyak tersebut di Al-Qur'anul Karim, diantaranya seperti yang terdapat dalam surat Ali Imran ayat 92 dan 180, "engkau tak akan mendapat kebaikan apapun hingga kalian menyedekahkan sebagian harta yang paling kalian cintai. Ketahuilah, apa pun yang kalian infakkan, Allah pasti mengetahuinya. (QS.Ali Imran:92), "Dan janganlah orang-orang yang bakhil dengan harta yang Allah berikan kepada mereka dari karunia-Nya menyangka bahwa kebakhilan itu baik bagi mereka. Sebenarnya kebakhilan itu buruk bagi mereka. Harta yang mereka bakhilkan itu akan dikalungkan kelak di lehernya di hari kiamat. Dan kepunyaan Allah lah segala warisan (yang ada) di langit dan di bumi"(QS.Ali Imran:180).

Kemudian beberapa hadist Rasulullah SAW tentang fadhilah bersedekah, antara lain :
"orang

nm nm nkm m nm,m nl;mlkkmlkjoijoi,.,/?nnn mn ll /. . mn m, ,, jj,,,bhbhhb bj nnnnnnnmm nnn;,,,bbh

Training Motivasi Yatim Angkatan I


Salatiga_Islam sangat menganjurkan kepada umatnya untuk senantiasa membantu, mengasihi anak yatim. Bahkan Allah SWT menjanjikan akan meninggikan derajat manusia yang suka menolong hamba sahaya tersebut serta terbebas dari api neraka.
Hal itu diungkapkan Manager LAZIS Jawa Tengah Cabang Salatiga, Damar Sutantri di sela – sela acara Training Motivasi Yatim Angkatan I di Aula Masjid Darul Amal pada Sabtu, 22 Mei 2010.
“Karena pada hakekatnya, setiap pribadi muslim adalah juga seorang yang berjiwa sosial dan punya nilai empati. Bukanlah muslim namanya jika dia tidak berjiwa sosial, sebab memang demikianlah ajaran di dalam Islam,” kata Damar.
Acara yang diikuti oleh 40 anak yatim putra usia kelas 3 – 6 SD tersebut dilaksanakan sebagai upaya memberikan pendidikan mental untuk para yatim agar lebih percaya diri dan tegar menghadapi problematika hidup. Acara yang bertajuk “Berbagi Cerita, Berbagi Motivasi” ini di pandu oleh Trainer Quantum Confidence , Indrawan YP yang telah lama berkecimpung di dunia pendidikan yatim dan dhuafa.
Acara yang merupakan sinergi program antara Forum Yatim (FORTIM) Jawa Tengah dan Lazis Jawa Tengah Cabang Salatiga serta PLN UPJ Salatiga ini dimulai pada pukul 12.30 WIB setelah para yatim datang dengan jemputan dari mobil LAZIS dengan didampingi para wali masing – masing. Dalam kesempatan tersebut para yatim juga mendapatkan bingkisan berupa tas sekolah,makanan ringan dan uang saku.
Menurut Manager PLN UPJ Salatiga,Sri Rezeki Handayani,pihaknya menaruh kepedulian terhadap perkembangan yatim karena hal ini mampu memupuk jiwa empati dan kepedulian.
“Cara sederhana untuk berjiwa empati adalah seperti yang dicontohkan Rasulullah,yaitu dengan merasakan apa yang dirasakan orang lain,”ungkapnya“


bergabunglah dengan kami sebagai muzzaki Lazis Jateng Cabang Salatiga Raya, dan dapatkan fasilitas Muzzaki Card...800 muzzaki sudah bergabung bersama kami untuk membantu saudara-saudara muslim di wilayah Salatiga dan Kabupaten Semarang.

INDONESIA RAYA

tentukan moment

Kalender Hijriyah

Powered By Blogger

About Me

Foto Saya
Lazis Jateng Cab Salatiga Raya
Salatiga, Jawa Tengah, Indonesia
Lazis Jateng adalah sebuah lembaga nirlaba / lembaga sosial yang bergerak dalam bidang penyaluran dan pemberdayaan zakat, infaq, shadaqah dan wakaf.
Lihat profil lengkapku
Subscribe to Feed


Silaturrahim